Cara Mengurus Kartu Telkomsel Hilang/Rusak
Kartu SIM bisa dikatakan sesuatu yang berharga saat ini karena didalam kartu SIM ada nomor hp kita, kontak nomor handphone kita dan masih banyak lagi. Namun kehilangan ataupun kartu SIM yang rusak (mungkin faktor umur) adalah sesuatu yang sulit terhindarkan. Apalagi jika anda orangnya yang sering copat-copot ganti kartu SIM maka kemungkinan kartu SIM ini hilang akan semakin besar menginggat kartu SIM yang jaman sekarang berukuran kecil (nano sim). Belum lagi ada beberapa kondisi dimana smartphone kesayangan anda mungkin saja hilang tentunya dengan ini kartu SIM anda juga akan hilang. Padahal kita tahu nomor kita itu adalah suatu yang cukup penting, apalagi kalau nomornya sudah lama kita gunakan. Kita sudah hafal nomornya, orang lain juga sudah simpan nomor kita, dan juga nomor lama ini biasanya diberikan promo yang lebih banyak, kan sayang sekali kalau hilang begitu saja. Nah untuk anda pengguna produk kartu jaringan Telkomsel yang mana termasuk simPATI, Kartu As, Kartu Halo, by.U an